Indramayu,pikiranrakyatnusantara.com-Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Ono Surono, S.T., melakukan kolaborasi perencanaan antara Pemerintah Provinsi Jawa Barat dengan Pemerintah Kabupaten Indramayu,pada Kamis 27/3/2025 bertempat di Gedung DPRD Kabupaten Indramayu.
Kegiatan yang di ikuti oleh ratusan peserta yang hadir dari seluruh desa di kabupaten indramayu tersebut bertujuan untuk untuk meningkatkan sinergi dan kerjasama antara kedua pemerintahan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Ono Surono, yang juga merupakan anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Daerah Pemilihan Jabar 12, menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah provinsi dan kabupaten dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Kegiatan kolaborasi perencanaan ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi dan kerjasama antara Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Pemerintah Kabupaten Indramayu, serta dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Jawa Barat.
(Udin S )