banner 728x250

Kakanwil BPN Prov Jateng Pimpin Rapat Monitoring dan Evaluasi Kinerja 8 Program Prioritas Kantor Pertanahan Se- Jawa Tengah

banner 120x600
banner 468x60
Spread the love

Senin, 14 April 2025 — Kantor Wilayah BPN Provinsi Jawa Tengah melaksanakan Rapat Monitoring dan Evaluasi yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah, Lampri. Dalam kesempatan tersebut, beliau menyampaikan 8 program prioritas yang telah dicanangkan oleh Menteri ATR/BPN kepada seluruh kepala bidang dan pejabat fungsional. Para pejabat fungsional diharapkan dapat berperan aktif sebagai tim evaluasi, dengan mengisi form kinerja satker setiap hari Jumat sebagai bahan monitoring rutin terhadap capaian kinerja.

Kabid Survei dan Pemetaan, Defiandi Gustian, menyampaikan bahwa imbauan pengisian form kinerja khusus bidang pemetaan akan segera disampaikan kepada seluruh satker di wilayah Jawa Tengah dan direkap setiap minggunya. Kabid Penetapan Hak dan Pendaftaran, Wahyu Setyoko, turut memaparkan data mengenai PTSL dan layanan prioritas yang masih memerlukan peningkatan optimalisasi. Masing-masing kasubag juga turut melaporkan capaian bidangnya, termasuk realisasi anggaran dan perkembangan Zona Integritas.

banner 325x300

Kakanwil menekankan pentingnya peran pejabat fungsional dalam melakukan monitoring dan evaluasi capaian 8 program prioritas secara berkelanjutan. Rapat kemudian dilanjutkan dengan sesi daring bersama seluruh Kantor Pertanahan se-Jawa Tengah, yang membahas realisasi anggaran (baik tanpa blokir maupun yang masih terblokir), serta perkembangan program Puldadis. Dalam rapat ini juga disampaikan arahan untuk membentuk tim khusus guna percepatan penanganan KW 4, 5, 6, serta penyelesaian terkait wakaf.

Strategi komunikasi menjadi salah satu topik penting yang dibahas, mengingat masih terdapat beberapa indikator capaian yang belum mencapai target dan memerlukan perhatian khusus untuk ditindaklanjuti secara bersama.

# Humas Kantor BPN Kab Karanganyar – Jawa Tengah#

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *