Indramayu,pikiranrakyatnusantara.com-Pada hari Minggu tanggal 23 November 2025, bertempat di Aula kantor balai Desa Pekandanganjaya Kecamatan Indramayu, Koramio 1601 Indramayu Menghadiri pelaksanaan kegiatan Rapat bersama dan Pemilihan Ketua Jasa Pompanisasi Desa Pekandanganjaya tahun 2026 – 2027.
Sertu Nurjono anggota Koramil 1601 Indramayu mengatakan bahwa dalam pelaksanaannya di laksanakan secara kerja sama untuk kelancaran pengairan pesawahan Desa Pekandanganjaya yang mengambil air baku dari Sungai Cimanuk Kabupaten Indramayu Jawa Barat.
“Hasil Pemilihan ketua jasa Pompanisasi untuk saudara Hasim mendapatkan 43 suara dan saudara Kusnadi mendapatkan 104 suara,”Kata Babinsa.
Hadir dalam kegiatan, UPTD pertanian Kecamatan Ibu Lia Fitriani SK, PLH Kuwu Desa Pekandanganjaya Casudin, Babinsa Pekandanganjaya Sertu Nurjono , Babinmas Pekandanganjaya, MP kecamatan Indramayu Kurnawi, Wakil Ketua BPD Pekandanganjaya, Ketua LPM, Para ketua Gapoktan dan penggarap sawah Desa Pekandanganjaya sebanyak 147 orang.


















