banner 728x250

Kantor Pertanahan Kabupaten Karanganyar Ikuti Sosialisasi Strategi Komunikasi (STRAKOM) dan Pengelolaan Dashboard Eksistensi

banner 120x600
banner 468x60
Spread the love

Halo #sobATRBPN Kabupaten Karanganyar

Senin, 21 April 2025, Kepala Subbagian Tata Usaha Kantor Pertanahan Kabupaten Karanganyar, diwakili oleh KKS Umum dan Kepegawaian, Eko Saputro, S.H., bersama Admin Pengelolaan Dashboard STRAKOM, mengikuti Sosialisasi Strategi Komunikasi (STRAKOM) dan Pengelolaan Dashboard Eksistensi yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah BPN Provinsi Jawa Tengah bertempat di Aula Sentosa Kanwil BPN Provinsi Jawa Tengah.

banner 325x300

Kegiatan ini dibuka oleh Plt. Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil BPN Provinsi Jawa Tengah, Defiandi Gustian dan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Kepala Subbagian Pemberitaan dan Publikasi Kementerian ATR/BPN, Arie Satya Dwipraja serta Kepala Subbagian Media Center Kementerian ATR/BPN, Nur Adhani.

Dalam kegiatan tersebut, Defiandi Gustian memaparkan strategi komunikasi bertujuan membangun dan menjaga hubungan yang harmonis dengan berbagai pihak, seperti masyarakat, media, mitra kerja, dan pemerintah. Beliau menghimbau seluruh peserta untuk dapat menumbuhkembangkan kepedulian dan bertindak sebagai humas yang dapat membantu menyebarluaskan informasi terbaru tentang pertanahan kepada masyarakat. Lebih lanjut, beliau juga mengajak untuk bersama-sama belajar cara berkomunikasi yang baik sehingga setiap informasi mengenai pertanahan dapat disampaikan dengan baik dan jelas kepada masyarakat.

Dalam paparannya, Arie Satya Dwipraja menyampaikan peran kehumasan dalam membangun citra baik instansi. Humas bertanggung jawab menyampaikan informasi yang benar dan jelas kepada publik. Transparansi ini membangun kepercayaan masyarakat terhadap instansi. Selain itu, saat terjadi isu atau krisis, humas berperan penting dalam menenangkan situasi dan menyampaikan klarifikasi dengan bijak agar citra instansi tidak rusak. Melalui media sosial, website, atau media massa, humas membuat konten positif tentang kegiatan, pencapaian, dan kontribusi instansi, yang bisa meningkatkan citra di mata publik. Terkait tentang kerjasama dengan media, menjalin hubungan baik dengan media sangat penting agar informasi tentang instansi bisa dipublikasikan secara luas dan positif.

Lebih lanjut, kegiatan ini juga membahas secara mendalam Keputusan Menteri ATR/Kepala BPN Nomor 1312/SK-HM.02/X/2024 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Strategi Komunikasi di Lingkungan Kementerian ATR/BPN serta Monitoring dan Evalaluasi Pengelolaan Dashboard Eksistensi.

Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh insan pertanahan dapat mengelola komunikasi publik dengan konsisten, jujur, terbuka dan profesional guna meningkatkan dan memperkuat kepercayaan publik terhadap instansi pertanahan.

#SosialisasiStrakom
#PengelolaanDashboardEksistensi
#ATRBPNKiniLebihBaik
#ATRBPNMajudanModern
#MelayaniProfesionalTerpercaya
#SetiapKitaAdalahHumas
#SetiapKitaAdalahAmbassador
#KantahKabKaranganyar

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *